Hal yang Wajib Diketahui bagi Mahasiswa Baru
Yeah, akhirnya menjadi mahasiswa! Kamu mungkin merasa sudah siap secara fisik dan mental. Tetapi, ternyata masih banyak hal yang belum kamu ketahui, khususnya tentang perkuliahan.
Yup, kuliah dan segala hal tentangnya seperti dosen, teman dan ikatanmu dengan lingkungan kampus.
Mumpung masih ada waktu, simak dulu berbagai hal yang wajib kamu ketahui sebagai mahasiswa baru seperti dilansir USA Today, Selasa (17/3/2015) berikut ini:
1. Cek email kampusBeberapa dosen mungkin akan mengirimkan ucapan selamat datang bersama silabus perkuliahan selama satu semester. Pastikan membaca email ini dengan cermat sehingga kamu memahami ekspektasi dosen terhadap mahasiswanya. Pelajari juga daftar buku teks yang sebaiknya kamu miliki.
2. Deadline tugasPerhatikan semua peraturan kuliah yang diberikan dosen, termasuk soal deadline tugas. Baik itu tugas bacaan, makalah hingga proyek kelompok. Jangan melanggar deadline ini di tugas pertama. Cobalah untuk memiliki kesan terbaik di mata dosen dengan kemampuanmu mengatur waktu.
3. Berpikir terbuka tentang teman sekelasPerguruan tinggi cenderung memiliki lingkungan yang sangat berbeda. Memasuki kelas di hari pertama dan sadar bahwa kamu tidak akan menemui sahabatmu lagi ketika di sekolah mungkin tampak aneh. Tapi itu alami dan kamu akan baik-baik saja. Kampus adalah waktu terbaik untuk membuka diri, memulai lagi, dan membuat pertemanan baru.
4. PartisipasiBaik di kelas kecil atau kelas besar, dosen akan selalu mengingat mahasiswa yang aktif berpartisipasi. Biasanya, mahasiswa ini akan mendapat nilai lebih.
5. Duduk di barisan terdepanAturan ini cukup penting ketika kamu sudah kuliah. Jika duduk di barisan belakang, dosen tidak bisa melihatmu dan kamu juga tidak bisa melihat mereka. Bayangkan betapa sulit kamu harus berusaha mendengarkan penjelasan dari dosen di depan kelas. Duduk di barisan terdepan memudahkanmu menyimak dan mencatat materi kuliah sehingga tidak akan tertinggal.
Sumber:
okezone.com